NAMA
KERAJINAN :
kopia resam
KEUNIKAN
& KARAKTER KOPI RESAM :
Kerajinan ini terbuat dari bahan resam. Resam yang
merupakan tumbuh-tumbuhan perdu tergolong dalam bangsa pakis-pakisan. Resam
banyak tumbuh di hutan dan semak-semak di sekitar desa dan perkampungan di
Bangka. Tumbuhan resam dapat tumbuh sampai ketinggian 1,5 meter.
:
• Resam dibuang kulitnya (Kulit luar) kemudian direndam.
• Setelah direndam buang kulit arinya, diambil serat yang ada di tengah kemudian diangin-anginkan
• Setelah kering, serat resam ini dihaluskan dengan menggunakan penarik dan dioles dengan lilin supaya terlihat licin dan halus.
• Proses pembuatan kopiah ini di mulai dari bagian atas kepala yang disebuat user atau ousar kepala. Tahap pertama pembuatan user belum menggunakan jarum. Setelah lingkaran pertama dari user ini bertemu barulah menggunakan jarum untuk menganyam tahapan berikutnya.
• Jarum untuk penganyaman kopiah resam ini jarum khusus yang dibuat dari peniti. Lobangnya berbentuk beronsong yaitu di bagian pangkal dari jarum. Pangkal jarum inilah yang dimasukkan dengan serat resam yang sudah dihaluskan. Jadi terlebih dahulu diruncing dengan kalter untuk memudahkan memasakkan serat resam ke dalam lobang jarum.
• Selesai pembuatan (pengayaman) bagian atas kepala dilanjutkan ketahapan berikutnya yaitu bagian samping, ini dilakukan sampai setinggi ukuran kopiah kebanyakan atau dengan ukuran satu telunjuk ditambah dua jari.
• Proses selanjutnya penyamakkan atau pengecatan.
• Kulit kayu samak dibersihkan dengan cara dipukul-pukul, supaya lembut. Masukkan kedalam wadah (panci) ditambah air dan dimasak sampai mendidih, dan agak kental. Angkat kemudian disaring.
• Ambil kopiah yang sudah selesai dianyam dan cetakkan. Kopiah dicelup dulu dengan air dan secara perlahan-lahan masukkan kedalam pola.. olesi dengan cairan samak menggunakan sikat gigi dan dijemur.
• Ini dilakukan berulang-ulang, supaya kopiah tidak lengket pada pola dan mudah melepaskan dari pola. Pada proses pewarnaan ini harus sering diselipi pinggirnya dengan kayu yang tipis.
JENIS DAN BAHAN :
1. Resam Bulin, Resam Padi
2. Pola (cetakan kepala dari kayu)
3. Jarum
4. Penarik (terbuat dari tutup kaleng) yang dibuat lobang menggunakan paku untuk menghaluskan resam
5. Lilin
6. Sikat gigi
7. Kulit Kayu samak
8. Kalser
No comments:
Post a Comment